Manado, 27 Agustus 2024 – Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Institut Agama Islam Negeri Manado melaksanakan Focus Group Discussion (FGD) terkait Penilaian Beban Kerja Dosen semester genap 2023/2024 di Hotel Quality Manado pada hari ini. Kegiatan ini dihadiri oleh para asesor Internal IAIN Manado, dengan tujuan untuk menyelaraskan persepsi mengenai penilaian beban kerja dosen serta mencari solusi yang efektif untuk meningkatkan kinerja dan kualitas pendidikan di Institut.
Bapak Rektor IAIN Manado Prof Dr. Ahmad Rajafi, M.H.I dalam sambutannya menyampaikan agar acara FGD Penilaian Beban Kerja Dosen dapat menghasilkan kesamaan persepsi soal penilaian BKD.
Ketua LPM Dr. Mutmainah, M.Pd, juga menyampaikan bahwa FGD ini merupakan langkah penting dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan melalui evaluasi beban kerja dosen dan menyamakan persepsi soal Penilaian BKD. “Melalui diskusi ini, kami berharap dapat menemukan formula yang tepat untuk memastikan bahwa beban kerja dosen tidak hanya sesuai dengan aturan yang ada, tetapi juga mendukung pengembangan profesional dosen serta peningkatan mutu pembelajaran bagi mahasiswa,” ujarnya.
Selama FGD, para dosen juga berkesempatan untuk memberikan masukan berdasarkan pengalaman mereka di lapangan. Masukan ini diharapkan dapat menjadi bahan pertimbangan dalam penyusunan kebijakan dan pedoman yang lebih baik dalam penilaian beban kerja dosen di masa mendatang.
Kegiatan yang berlangsung selama sehari ini diakhiri dengan sesi tanya jawab dan penyusunan rekomendasi yang akan dibawa ke tingkat Institut untuk ditindaklanjuti. LPM IAIN Manado berkomitmen untuk terus mengadakan kegiatan serupa guna meningkatkan mutu pendidikan dan kesejahteraan dosen di lingkungan Institut.